Film Live-Action Bleach Telah Rilis Video Trailer dan Poster Visual Terbarunya
apakah fail kaya fullmetal lagi? wkwkkw rip warner bros japan...
Film live-action adaptasi manga karya Tite Kubo, yaitu Bleach kembali merilis sebuah video trailernya. Dalam video yang berdurasi satu menit sembilan detik ini diperlihatkan adegan Kurosaki Ichigo (Sota Fukushi) dan Rukia Kuchiki (Hana Sugisaki) yang berlatih dan melawan hollow. Selain itu dalam video ini juga ditampilkan adegan dari tiga tokoh lainnya, yaitu Renji Abarai (Taichi Saotome) dan Byakuya Kuchiki (MIYAVI) yang keduanya merupakan seorang shinigami, serta sang Quincy Uryuu Ishida (Ryo Yoshizawa). Di video trailer ini juga disisipkan sebuah lagu berjudul MILK. Lalu telah dikonfirmasi juga bahwa band ALEXANDROS akan membawakan lagu tema film live-action ini.
Selain video trailer, film Bleach live-action ini telah merilis juga poster terbarunya. Poster tersebut menampilkan para tokoh dari film live-action ini.
Film yang diangkat dari manga terkenal dengan judul yang dama karya Tite Kubo ini menceritakan tentang Ichigo Kurosaki (Sota Fukushi) yang merupakan seorang siswa SMA yang memiliki kemampuan untuk melihat hantu. Ichigo kemudian melihat shinigami Rukia Kuchiki yang datang untuk membasmi roh jahat. Awalnya Ichigo tidak mempercayai Rukia, namun akhirnya dia percaya bahwa dia diserang oleh roh jahat Hollow yang mengkonsumsi jiwa manusia. Ichigo mencoba untuk melindungi keluarganya dari Hollow, tapi dia tidak memiliki kekuatan yang cukup. Rukia mencoba melindungi Ichigo, sayangnya dia terluka karena usahanya tersebut. Di bawah situasi putus asa ini, Rukia memindahkan setengah dari kekuatannya ke Ichigo. Ichigo mampu membasmi Hollow, tapi dia menyerap lebih banyak kekuatan daripada yang direncanakan sehingga mengakibatkan Rukia terjebak dalam tubuh manusia. Akhirnya, Rukia meminta Ichigo untuk menggantikannya sebagai Shinigami sampai kekuatannya dipulihkan dan Ichigo setuju.
Film live-action ini direncanakan akan tayang di bioskop-bioskop Jepang pada 20 Juli 2018 mendatang serta disusul bioskop di berbagai negara termasuk Indonesia (CGV dan Cinemaxx).
Sumber: Anime News Network
--------------------
Kategori: Live Action
Ditulis oleh hendrik pada 21 Apr 2018 17:24
--------------------
28 komentar di Film Live-Action Bleach Telah Rilis Video Trailer dan Poster Visual Terbarunya
uchiha_nama [off] (22 Apr 2018 10:29) * anime lovers |
|
Ditunggu kehadirannya |
|
Janu [off] (22 Apr 2018 09:20) * [IMG]https://i.imgur.com/z0U5Q8f.jpg[/IMG] |
|
ga nonton lep aksen.. |
|
anddeath [off] (22 Apr 2018 08:21) * Newbie |
|
yah yg namanya live action, semua karakternya mana ada yg 100% mirip. ditambah lagi, perasaan live action anime jepang banyak pro kontra gagal/sukses nya kayak samurai x, tokyo ghoul sama fullmetal alchemist. |
|
necon [off] (22 Apr 2018 05:36) * #KapoK baca Douj*n Waifu gw kena NTR |
|
Rukia kawai... |
|
Kira3 [off] (22 Apr 2018 04:30) * 김치 찌개 주세오 |
|
Trailer mah apik |
|
DarkShiroe [off] (22 Apr 2018 02:26) * [img]http://v.ht/BestLV[/img] |
|
mantab |
|
yamaneko [off] (21 Apr 2018 22:40) |
|
Pemeran.a g ada yg mirip,,, |
|
Dregnel [off] (21 Apr 2018 21:35) * pelajar |
|
|
|
DareAmon [off] (21 Apr 2018 21:27) * Goat Sin Of Lust |
|
upload saiki kusuo live action min |
|
geeeeem [off] (21 Apr 2018 20:56) * [red]merah[/red][yellow]kuning[/yellow] |
|
Si kuya kurang keren |
|
Senjogi [off] (21 Apr 2018 19:12) * SENJOUGAHARA[img]//i.imgur.com/UVklAFt.jpg[/img] |
|
pemainnya kok gimana gitu ya |
|
Dinan [off] (21 Apr 2018 18:32) * Fujimiya Kaori |
|
god min |
|
Raku_Kun [off] (21 Apr 2018 17:29) * @tobat @2koplok |
|
Amankan.. |